Khotbah Ps. Daniel Hadi Shane : Selesaikan Jalan Salibmu!

Bacaan : Matius 19:27-30
Via dolorosa/ jalan salib adalah bagian kehidupan yang harus kita jalani. Ini adalah sebuah perjalanan kita menuju “Golgota”, menuju ke bukit kemenangan kita. Dalam perjalananNya, Yesus banyak bertemu dengan orang-orang yang mengkhianati, menyangkali, dan menghinaNya. Demikian juga dengan kita yang menjalaninya. Kita akan banyak berjumpa dengan orang yang tidak sepaham dengan kita.
Ada 3 roh yang harus kita waspadai :
- Roh Yudas – Kelihatannya setia, sepertinya mencintai, tetapi mengkhianati (Matius 26:47-50)
- Roh Petrus – Seperti Petrus: setiap hari bersama Yesus, hidup bersama Yesus, tetapi menyangkali Yesus saat Dia mengalami masa sukar
- Roh Pilatus – Hidup berdasar opini orang
Hati-hati dengan Roh Pilatus! Dalam kita menjalankan visi dalam Tuhan, tidak smua orang akan sepakat dengan kita. Di jalan salib menuju kepada bukit kemenangan kita, kita akan dikasihani oleh orang-orang terdekat Kita. Maria menangis sepanjang perjalanan Yesus memikul salibNya. Tapi Yesus tetap berjalan menyelesaikan perjalanan salibNya. Dia berjalan karena kehendak Bapa, Dia tahu di depanNya ada kemenangan yang sedang menantiNya.
Jalani dan selesaikan perjalananmu sampai selesai! Kita hidup bukan karena apa kata orang; Kita hidup oleh perkataan Tuhan.
Mari kita hidup dan bergerak dalam kebenaran Tuhan.
Dalam perjalanan Yesus memikul salib, Tuhan mendatangkan Simon dari Kirene untuk membantuNya; demikian juga dengan kita. Ada banyak tantangan saat kita menuju ke bukti kemenangan kita, tetapi Tuhan berjanji tidak akan meninggalkan kita. Dia akan memberikan penolong untuk menolong kita menghadapai kesusahan yang ada di depan kita.
Ada banyak tantangan saat kita menuju ke bukti kemenangan kita, tetapi Tuhan berjanji tidak akan meninggalkan kita.
Yesus sudah menyelesaikan Via Dolorosa-Nya dengan baik; Dia mencapai kemenanganNya. Kita juga bisa mencapai kemenangan kita! Fokus dengan perkataan Tuhan, dan jangan bertindak hanya karena opini orang.
Saat ini adalah kesempatan emas untuk kita membalas apa yang Tuhan berikan kepada Tuhan. Jangan berhutang sama Tuhan. Layanilah Tuhan, jalani Via Dolorosa-mu dan dapatkan kemenangan kekal bersamaNya!