Christmas Is A Time To Love – Tidak Pernah Bosan Melayani
Pada tanggal 5 Desember yang lalu, Transformer Ministry kembali melayani di acara natal sekolah Sasana Bhakti Surabaya. Setiap tahunnya, Transformer Ministry diberi kepercayaan untuk melayani di sekolah ini. Namun, ada yang berbeda di tahun ini. Biasanya, Transformer Ministry melayani di lingkup SMA saja. Kali ini, tidak hanya SMA namun juga SMP.
Sasana Bhakti, yang biasanya disingkat sebagai Sakti, merupakan sebuah sekolah swasta di Surabaya. Sekolah Sasana Bhakti sudah berusia hampir setengah abad dan terdiri dari SD, SMP dan SMA.
Persiapan dilakukan sejak 3 minggu sebelumnya. Dimulai dengan mencari pelayan-pelayan yang bisa melayani. Sebab, acara Natal kali ini dilakukan pada saat jam kerja, yaitu pada pagi hari. Selain itu, acara Natal juga bertepatan dengan musim ujian mahasiswa.
Pelayan-pelayan mempersiapkan baik secara teknis maupun non-teknis. Persiapan non-teknis dengan berdoa dan meminta perkenanan Tuhan. Persiapan teknis dengan berlatih. Segala persiapan dilakukan dengan sungguh. Sebab, persembahan seorang pelayan Tuhan bukanlah saat hari H saja, tetapi sejak persiapan. Mempersiapkan pelayanan itulah persembahan seorang pelayan kepada Tuhan, yang menyenangkan hatinya. Segala bayar harga setiap pelayan adalah persembahan yang menyenangkan bagi Tuhan, sehingga harus dilakukan dengan sungguh-sungguh.
Pukul 8 pagi, pelayan Tuhan, tim Transformer sudah berkumpul untuk berangkat ke BG Junction. Saat sampai di tempat, BG Junction masih belum dibuka untuk pengunjung. BG Junction masih gelap. Eskalator dan lift belum berjalan, hanya lift barang yang berjalan. Pelayan Tuhan pun menikmati masuk mall saat belum dibuka bersama dengan pekerja-pekerja mall.
Ruangan telah dihiasi dengan hiasan-hiasan Natal yang dibuat sendiri oleh anak-anak Sakti. Kursi-kursi pun disusun dengan rapi. Backdrop bertuliskan “Christmas Is A Time To Love” telah terpasang. Semua telah disusun oleh panitia yang terdiri dari anak-anak kelas XII SMA Sakti sejak sehari sebelumnya. Mereka terlihat antusias dalam mempersiapkan acara natal kali ini. Pelayan Tuhan dari Transformer juga ikut membantu mempersiapkan ruangan.
Pukul 10 pagi, ruangan mulai dipenuhi dengan anak-anak dan guru-guru sekolah Sasana Bhakti. Anak-anak mengajak serta teman-teman dan orang tua mereka. Sehingga ruangan menjadi penuh dan kursi-kursi kosong menjadi langka ditemui di ruangan. Pelayan Tuhan dari tim Transfomer bahkan mengalah dan duduk melantai di pojok ruangan. Sebelum acara dimulai, setiap pelayan dan panitia berdoa terlebih dahulu kepada Tuhan dan meminta kuasaNya untuk turun dalam setiap hati semua yang hadir.
Acara dibuka dengan penampilan dari Breakthrough Dancer. Mereka berhasil menarik mata jemaat Tuhan yang hadir. Breakthrough menari dengan semangat dan juga lembut sekaligus. Di akhir penampilan mereka, pelayan Tuhan dari Transformer ikut bergabung memberikan kejutan. Dari tim tamborin, musik, singer dan Worship Leader semua ikut maju dan menari bersama tim Breakthrough. Walaupun bukan seorang dancer, namun pelayan Tuhan juga tidak kalah semangat menari dengan tim Breakthrough.
Selanjutnya, ketua OSIS dari SMA Sasana Bhakti memberikan sambutan dan ucapan syukur atas acara Natal yang boleh terlaksana saat itu. Kemudian, anak-anak sekolah Sakti memberikan penampilan mereka. Ada yang menyanyi dan menari.
Sebelum ibadah dimulai, MC mengajak seluruh jemaat yang hadir, baik itu siswa SMA Sakti dan teman-temannya serta orang tua dan guru untuk bergerak bersama-sama. Mereka menyanyikan lagu Watermelon dengan gerakan yang lucu dan mengundang tawa. Guru-guru walaupun sudah tak muda lagi, mereka bergerak tak kalah semangat dengan murid-muridnya. Pelayan-pelayan Tuhan dari tim Transformer pun ikut bergerak meskipun tidak diminta oleh MC.
Setelah permainan singkat untuk menggerakkan badan tersebut, ibadah pun dimulai. Pelayan-pelayan Tuhan dari tim Transformer naik ke atas panggung. Worship Leader menyapa jemaat yang hadir dan tak lupa mengucapkan Selamat Natal untuk semuanya. Tak lupa juga Worship Leader mengingatkan agar semua yang hadir untuk bisa tenang dan fokus kepada Tuhan. Sebab karena kasihNya Tuhan Yesus lahir ke dunia untuk menyelamatkan setiap manusia dan menjadikan setiap kita pemenang. Dan itulah yang menjadikan Natal ada serta memberikan sukacita bagi setiap manusia di dunia.
Sebelum Firman Tuhan, ada persembahan drama dari anak-anak SMA Sakti mengenai “Kado terindah”. Drama tersebut berbicara bahwa Natal bukanlah tentang kado yang kita dapatkan dari orang tua, teman-teman, gereja atau siapapun yang ada di dunia ini. Tetapi kado terindah yang kita dapatkan adalah kelahiran Tuhan Yesus dalam setiap hati kita.
Firman Tuhan disampaikan oleh Ev. Ronny Yosefh yang mengajak setiap kita untuk berbalik dari dosa-dosa dan kembali kepada Tuhan. Tuhan sangat mengasihi kita dan Ia hadir untuk menyelamatkan kita, asalkan kita kembali kepada Tuhan dan mengakui Dia sebagai Tuha dan juru selamat kita.
Setelah ibadah selesai, acara dilanjutkan kembali dengan persembahan dari anak-anak Sakti. Semua dengan semangat dan kesungguhan untuk memberikan yang terbaik kepada Tuhan. Mereka menyanyi, menari dan juga mempersembahkan drama.
Acara ditutup dengan penampilan dari Cross Road, sebuah kelompok yang menghadirkan musik dari bentuk yang lain, yaitu dengan menggunakan drum cat bekas dan galon yang dipukul dengan stik drum dan menghasilkan musik yang seru dan semangat.
Puji Tuhan acara boleh berlangsung dengan baik. Jumlah yang hadir melebihi yang diperkirakan namun Tuhan mencukupkan semuanya. Dan semoga mereka yang hadir, baik jemaat maupun pelayan dan panitia boleh dipulihkan. Hati Tuhan ada pada sekolah Sakti dan tim Transformer tidak akan berhenti untuk melayani sekolah ini.
Segala kemuliaan bagi Tuhan dan semua usaha yang diberikan oleh pelayan Tuhan, panitia dan setiap anak-anak yang memberikan persembahan juga boleh semakin mengerti hati Tuhan.